• 29 Maret 2024 22:38

Jakarta – GAIKINDO memutuskan, penyelenggaraan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) yang direncanakan berlangsung pada pada 12-22 Agustus 2021 akan ditunda hingga 9-19 September 2021.

Hingga Juni lalu, berbagai persiapan telah dilakukan GAIKINDO demi memastikan agar penyelenggaraan GIIAS dapat memenuhi semua protap kesehatan ditengah pandemi Covid-19. Koordinasi juga dijalin dengan berbagai instansi pemerintah terkait untuk memastikan GIIAS 2021 dapat berlangsung dengan aman dan nyaman.

Melihat dan menimbang kondisi peningkatan kembali kasus Covid-19 yang tinggi saat ini, serta kondisi kesehatan masyarakat yang belum kondusif, dengan berat hati GAIKINDO mengambil keputusan untuk menunda penyelenggaraan GIIAS 2021.

GAIKINDO memutuskan untuk menggeser jadwal penyelenggaraan GIIAS 2021 menjadi 9-19 September 2021. Harapan disematkan GAIKINDO pada penundaan GIIAS 2021 ini.

Yohannes Nangoi Ketua umum GAIKINDO, mengatakan bahwa GAIKINDO akan tetap memprioritaskan kesehatan dan keselamatan masyarakat umum diatas semua, oleh karena itu keputusan penundaan menjadi langkah terbaik saat ini.

“Menunda penyelenggaraan GIIAS telah menjadi keputusan bersama GAIKINDO dan para anggota, dengan harapan tentu di September keadaan telah lebih kondusif untuk kembali menyelenggaraakan GIIAS” kata Nangoi.

Keputusan penundaan GIIAS 2021 ini juga telah disampaikan GAIKINDO kepada berbagai pihak yang memberikan dukungan penuh terhadap penyelenggaraa pameran berskala internasional ini.

Salah satunya adalah pihak Kementerian Perindustrian yang menyambut baik keputusan GAIKINDO, dan menyatakan akan tetap memberikan dorongan dan dukungan penuh untuk penyelenggaraan GIIAS 2021 di September nanti.

“Semangat untuk mendorong bangkitnya indutri otomotif Indonesia lewat pelaksanaan GIIAS masih menjadi tujuan GAIKINDO, namun diharapkan dengan penundaan ini, penyelenggaraan GIIAS pada 9-19 September 2021 nanti akan dapat berlangsung aman dan nyaman untuk semua pihak” Ujar Rizwan Alamsjah, Ketua III sekaligus Ketua Penyelenggara Pameran GAIKINDO.

“GIIAS 2021 akan tetap menjalankan protap kesehatan yang ketat dan mendetail, menuju penyelenggaraannya di September nanti hal ini terus Kami koordinasikan dengan instansi-instansi terkait” imbuhnya

Hadirnya GIIAS 2021 dalam platform offline dan online diharap dapat menjaga kesehatan dan keamanan masyarakat, sekaligus memenuhi permintaan publik akan informasi terkini dari industri otomotif Indonesia dan global.

“Kami berharap keadaan kesehatan secara nasional akan dapat membaik dalam beberapa waktu kedepan ini, sehingga, para peserta siap, pengunjung juga siap, dan dimungkinkan untuk melaksanakan GIIAS di September ini, dengan aman dan nyaman” pangkas Rizwan.

By isnawati

Gadis kelahiran tahun 1995 lulusan UNPAM, yang bercita-cita ingin menjadi pengusaha agar dapat menciptakan lapangan pekerjaan. Gadis pemalu ini bergabung di lensautama.com sebagai penulis untuk menyalurkan hobi nya karena tertular sang suami yang menjadi penulis di sebuah media lokal

Komentar pembaca