Indonesia Diecast Expo 2023, Hadirkan Esensi Pameran Mainan Miniatur dengan Konsep Berbeda

Jakarta – Kesuksesan penyelenggara dalam menghadirkan Indonesia Diecast Expo ke-9 pada tahun 2022, menjadi baromoter baru untuk menyuguhkan event yang lebih besar dengan mengusung konsep baru guna menarik banyak pelaku pasar, pengkolektor serta komunitas mainan miniatur di Indonesia.

Asosiasi Importir & Distributor Mainan Indonesia (AIMI), saat ini potensi industri diecast masih sangat bagus di mana dari segi pelanggan masih didominasi oleh anak-anak dan hal ini diyakini akan terus bertambah sehingga kehadiran pameran IDE dapat menjadi sarana untuk pertumbuhan industri mainan di Indonesia.

Untuk mengakomodir exhibitor dan pengunjung pameran yang kian bertambah, penyelenggara telah memutuskan lokasi pameran masih akan dilangsungkan di Indonesia Convention Expo (ICE) BSD, Tangerang. Terkait pelaksanaannya, IDE 2023 akan digelar pada 28-29 Oktober 2023.

Arya Lembana, Ketua Penyelenggara Indonesia Diecast Expo 2023 mengatakan, sejak kehadirannya pertama kali, Indonesia Diecast Expo tidak hanya berhasil menjadi sebagai sarana pertemuan bagi pecinta mainan minatur tersebut.

“Seiring berjalannya waktu event ini juga sukses menjadi salah satu pameran diecast terbesar dan terlengkap di dunia lewat beberapa suguhan menariknya,” ujar Arya Lembana, Ketua Penyelenggara Indonesia Diecast Expo 2023″ ungkapnya

Demi memudahkan pengunjung yang ingin datang ke pameran tersebut, mereka bisa melakukan pemesanan tiket terlebih dahulu melalui e-commerce Tokopedia dan nantinya calon pengunjung akan mendapatkan e-tiket yang bisa digunakan untuk masuk ke area pameran.

Selain itu, bagi 2.500 pengunjung pertama Indonesia Diecast Expo 2023 setiap harinya bisa mendapatkan diecast Hot Wheels yang akan diberikan secara cuma-cuma.

Indonesia Diecast Expo juga sebagai pendukung berkembangnya industri mainan di Indonesia, terdapat 2 merek lokal yang diharapkan lebih dikenal publik, yaitu RollSpeed dan SHP Toys.

Aktivitas menarik yang akan dihadirkan di antaranya:

Hot Wheels : Special IDE X Event Car yang berkolaborasi dengan Mattel dan Hot Wheels, launching New Exclusive Hot Wheels Promo Car serta showcase dari mobil pemenang Hot

Wheels Legends Tour Indonesia 2023.

Siku, Kidz Station & Lego : Diskon hingga 70% dan spesial Gift With Purchase.
MINI GT : Special Event Car yang secara eksklusif hanya dapat dibeli di IDE X.

Salah satu suguhan berbeda dari gelaran Indonesia Diecast Expo adalah hadirnya Galeri Diorama. Tidak hanya itu, akan menampilkan komunitas Aeromodeling dan Tamiya race, sebagai bagian hobi dan sport yang dapat menjadi literasi bagi pengunjung.

Nantinya akan ada tiga kompetisi yang bakal digelar, mulai dari mengcustomize diecast, kompetisi reels video, serta Hot Wheels diecast race competition.

Diton Diecast Costum Competition yang disupport oleh cat semprot Diton menjadi ajang kompetisi dan wadah kreatifitas para customizer diecast.

Hot Wheels IG Reels Competition yang menarik bagi para penggemar videografi dan diecast.

Hot Wheels Race Competition ialah balap diecast Hot Wheels dengan track sepanjang 15 meter, menarik dan menantang bagi pecinta balap diecast.

Hot Wheels Race Competition ialah balap diecast Hot Wheels dengan track sepanjang 15 meter, menarik dan menantang bagi pecinta balap diecast.

Komentar pembaca