• 27 Juli 2024 06:29

LensaUtama

Jendela Cakrawala Indonesia

ALVA One Terbukti Mampu Menempuh Medan yang Menantang di Kawasan KTT B20 dan G20 Bali

Baterai Motor Listrik

Jakarta – ALVA One menjadi satu-satunya merek motor listrik yang beroperasi di kawasan area ring satu ITDC Nusa Dua, Bali, karena memfasilitasi 20 unit untuk mendukung mobilitas selama periode Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) B20 dan G20 2022.

Seperti yang diketahui, area ring satu di sini terdiri dari medan yang cukup bergelombang dan menanjak, namun hal ini tidak menjadi hambatan bagi ALVA One untuk membuktikan performanya. ALVA One terbukti mampu menempuh medan yang cukup menantang di dalam kawasan ini.

Alva One G20

Selain menawarkan Comfort dan Connectivity, ALVA One juga menghadirkan Performance yang mumpuni, seperti kecepatan maksimum hingga 90 km/jam, daya jelajah 70 km, dan torsi sebesar 46,5 Nm.

Putu Yudha, Chief Business Officer IMG mengatakan, ALVA One memang motor listrik terbaik di kelasnya. Dengan torsi yang besar dan kapasitas yang mumpuni motor ini mampu melewati tanjakan dengan sangat baik. Area ITDC yang berbukit mampu dilewati tanpa hambatan.

“Diharapkan masyarakat Bali mendapatkan pengalaman berkendara yang nyaman dan dapat merasakan performa yang baik dari ALVA One” ujar Putu.

ALVA juga menyediakan unit test ride di Bali Collection, bersamaan dengan pameran Kemenhub tanggal 11 – 16 November 2022. Acara ini terbuka untuk umum, sehingga siapa saja bisa masuk secara gratis dan dapat mencoba mengendarai motor ALVA One serta mendapatkan informasi lebih mengenai spesifikasi dan fitur yang dimiliki ALVA One.

Calvin, pemilik Akun Instagram @speedpeople yang memiliki jumlah pengikut sebanyak 45.3 ribu turut hadir dan mencoba mengendarai motor ALVA One di Bali Collection, pada hari Sabtu, tanggal 12 November 2022.

Menurut saya motor ini spesial banget, dari Body-nya bikin semakin percaya diri, throttle-nya enak, tidak seperti motor listrik kebanyakan, dan yang paling keren reverse parking assist nya

Untuk mencoba pengalaman berkendara seperti Calvin, ALVA One siap mengantar pengunjung hingga tanggal 16 November 2022 di kawasan Ring Satu KTT B20 dan G20 Bali.

By Yudi Atmaja

https://lensautama.com

Komentar pembaca