• 27 Juli 2024 10:04

LensaUtama

Jendela Cakrawala Indonesia

Astra Life Gelar Media Workshop Perencanaan Keuangan & Asuransi Jiwa

Jakarta – PT ASURANSI JIWA ASTRA (Astra Life) merupakan perusahaan penyedia asuransi jiwa yang dimiliki oleh PT Astra International Tbk, PT Sedaya Multi Investama dan Koperasi Astra International.

PT ASURANSI JIWA ASTRA (Astra Life) mengadakan media workshop yang bertujuan untuk memberikan pemahaman dasar terkait perencanaan keuangan dan asuransi jiwa. Workshop dengan tema Financial Planning & Life Insurance 101 – Kickstart Your Financial in 2022 ini digelar di Hotel Veranda Jakarta Selatan.

Windawati Tjahjadi, Presiden Direktur Astra Life mengatakan, harapannya, materi yang disampaikan dalam workshop ini dapat menjadi referensi sekaligus ruang diskusi bagi rekan-rekan jurnalis untuk mengolah lebih banyak lagi kontenkonten infomasi finansial yang bermanfaat demi peningkatan literasi keuangan masyarakat Indonesia.

“Mengenai pentingnya kepemilikan polis asuransi yang disertai dengan pemahaman yang baik, serta analisa kebutuhan yang tepat sebelum membeli polis asuransi agar pengalaman berasuransi bisa berjalan secara optimal” ujar Cindy F. Santoso – FLMI, AWM, CFP, QWP Learning & Development Astra Life.

Windawati Tjahjadi juga memberikan pemaparan singkat seputar kinerja positifAstra Life hingga kuartal III 2021 yang mencapai 58%. Pencapaian ini di atas rata-rata industri yang bertumbuh sebesar 38,7%.

Pada kuartal III tahun 2021 Astra Life telah melayani lebih dari 3,4 juta tertanggung. Astra Life juga didukung oleh ribuan penyedia layanan kesehatan di seluruh Indonesia yang menjadi mitra perusahaan.

Berdasarkan data kuartal III tahun 2021 total aset Astra Life tercatat sebesar Rp. 6,9 Triliun dan tingkat solvabilitas / Risk Based Capital (RBC) Astra Life berada di angka 274% (untuk asuransi jiwa konvensional). Angka RBC tersebut berada di atas ketentuan minimum Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sebesar 120%.

Astra Life telah menjadi perusahaan asuransi jiwa di Indonesia yang memiliki pertumbuhan yang signifikan dan berada di jalur yang tepat untuk mewujudkan aspirasi perusahaan menjadi asuransi jiwa yang lekat di hati masyarakat Indonesia.

By Yudi Atmaja

https://lensautama.com

Komentar pembaca