• 29 Maret 2024 12:41

Ini yang Bikin Dongkrak Penjualan Mitsubishi L300 Jadi Mobil Terlaris Ketiga di Indonesia

Jakarta – Mitsubishi L300 ternyata merupakan model ketiga paling terlaris dari line-up Mitsubishi Motors yang dipasarkan di Indonesia pada Agustus 2021, setelah Mitsubishi Xpander dan Mitsubishi Pajero Sport.

Segmen penjualan kendaraan niaga, khususnya niaga ringan seperti Mitsubishi L300 tercatat mampu mempertahankan posisi sebagai pemimpin di segmen small pick up 4×2 pada Juli 2021 dan menjadi model kedua terlaris.

Mitsubishi L300 turut menjadi kontributor kedua perusahaan dengan penjualan 2.066 unit pada bulan lalu. Jumlah ini membuat pangsa pasar L300 di kelas pikap ringan mencapai lebih dari 66 persen.

Naoya Nakamura, President Director PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) mengatakan, L300 merupakan kendaraan niaga ringan andalan Mitsubishi. Model ini sudah lama menjadi kendaraan niaga ringan yang paling diminati pelaku usaha, khususnya Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Dengan total penjualan tersebut, L300 juga menjadi penopang kedua penjualan MMKSI dengan kontribusi 22,6 persen. Jumlah penjualan tersebut juga mengukuhkan L300 sebagai model terlaris ketiga Mitsubishi sepanjang 2021.

Model yang sudah lama menjadi kendaraan niaga ringan yang paling diminati dan tentunya menjadi andalan utama konsumen ini dilengkapi dengan berbagai keunggulan seperti total biaya kepemilikan yang baik, kemudahan dalam sisi penjualan maupun purna jual, dan yang sudah melegenda yaitu ketangguhannya yang telah teruji di segala medan.

Mitsubishi L300 telah memimpin segmen pasar kendaraan small pick-up nasional. Prestasi tersebut semakin membuktinya bahwa produk ini memenuhi kebutuhan dan juga harapan para konsumen sehingga mendapatkan kepercayaan yang tinggi dan menjadi market leader di kelasnya.

“Mobil niaga ringan legendaris L300 juga telah dipercaya dan diandalkan masyarakat Indonesia sejak lama untuk menunjang kegiatan perekonomian” ungkap Naoya Nakamura

Saat ini Mitsubishi L300 hadir dengan mesin diesel 4D56 yang dikenal performa tenaganya, ketangguhan dan daya tahan mesin yang sudah teruji. Serta mudah perawatannya

Interior dari Mitsubishi L300 sangat modern karena dilengkapi dengan audio head unit dan power steering. Selain itu kabinnya luas dan lega.

Dimensi cargo bed yang dimiliki Mitsubishi L300 (P x L x T) adalah 2.430 mm x 1.600 mm x 360 (standard) 310 (flatbed) mm. Dimensi ini membuat cargo bed Mitsubishi L300 mampu mengangkut beban hingga 1,26 ton.

Mitsubishi L300 dilengkapi dengan banyak pilihan kargo yang bisa disesuaikan dengan pilihan bisnis konsumen (pick-up standard, Pick-up flat deck, Cabin Chassis).

Untuk layanan After Sales Mitsubishi yang Semakin Komprehensif memberikan pelayanan after sales yang memanjakan konsumen. Mulai dari bonus buat konsumen yang melakukan perawatan hingga penggunaan aplikasi digital yang bisa digunakan untuk memandu konsumen melakukan perawatan dari rumah tanpa rasa khawatir.

Program promo September Ceria memberikan banyak bonus menarik seperti fogging gratis bagi konsumen body dan cat, oli gratis, aki dan ban.

Saat ini, Mitsubishi L300 hadir dalam tiga model yakni Pick-Up Standar, Pick-Up Flat Bed dan Cab Chasis.Harganya dijual di rentang Rp189,5 juta hingga Rp194 juta. Mobil niaga ringan kini menggendong mesin diesel 4D56 yang dikenal ketangguhannya dan fungsional.

By Yudi Atmaja

https://lensautama.com

Komentar pembaca