DFSK Glory 560 Sapa Palembang

Lensautama.com – Sebagai salah satu kota besar di Indonesia, Palembang merupakan sentra dan barometer otomotif di Sumatera Selatan. Sejumlah kota-kota di sekitar Palembang tentu akan melihat perkembangan otomotif di Palembang hingga akhirnya memutuskan membeli sebuah kendaraan. Sehingga penting bagi DFSK untuk menghadirkan sebuah kendaraan yang benar-benar sesuai dengan karakteristik masyarakat Indonesia seperti DFSK Glory 560.

“Palembang merupakan ibukota Sumatera Selatan yang menjadi salah satu gerbang penyebaran otomotif di Sumatera, khususnya Sumatera Selatan. Statusnya sebagai ibukota juga membuat masyarakat Palembang membutuhkan kendaraan yang bisa diandalkan, gagah, dan terjangkau untuk menunjang mobilitas masyarakatnya dalam menggerakan roda perekonomian. Maka kali ini kami dengan bangga untuk pertama kalinya memperkenalkan DFSK Glory 560 di Palembang,” ungkap Franz Wang, Managing Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile, Jumat (21/6/2019) di Palembang, Sumatera Selatan.

Franz Wang juga menambahkan menurut Badan Pusat Statistik (BPS), Masyarakat Palembang, umumnya Sumatera Selatan, memiliki pertumbuhan ekonomi yang cukup baik karena mencapai 6.04 persen di 2018. Angka ini jelas di atas rata-rata pertumbuhan nasional dan Palembang merupakan sentra perekonomian Sumatera Selatan tentu membutuhkan berbagai kendaraan untuk mendukung kegiatan mobilitasnya.

Pasar otomotif secara keseluruhan di prediksi oleh berbagai pihak akan mengalami stagnan di kisaran 1,1 juta unit. Bila mengalami perkembangan, kenaikan akan berada di kisaran lima persen seperti yang diutarakan analis pasar otomotif Frost & Sullivan. Meski demikian angka penjualan 1,1 juta unit di Indonesia merupakan peluang yang besar.

Selama di Juni ini, Para konsumen yang tertarik membeli kendaraan-kendaraan DFSK akan mendapatkan sejumlah promo mulai dari skema paket DP ringan hingga 0 persen, bunga yang rendah dan sampai 0 persen, serta beberapa cenderamata khusus dari DFSK (dengan syarat dan ketentuan berlaku).

Palembang Trade Center 21 23 Juni 2019

Selain itu khusus untuk DFSK Glory 560 sepanjang periode peluncuran perdananya di Palembang Trade Center selama 21-23 Juni 2019, terdapat program khusus Semakin Cepat Booking Makin Untung berupa pemberian cashback Rp100.000 per hari bagi konsumen yang membeli hingga 28 Juni 2019.

Kemudian bagi pembeli DFSK Glory 560 juga berkesempatan memenangkan sejumlah hadiah undian berupa Samsung Galaxy A10, Smart TV Xiaomi, Speaker Bluetooth JBL, smartwatch Mi Band dengan total nilai puluhan juta rupiah. Pada pameran perdananya ini para calon konsumen dapat merasakan langsung melalui test drive yang disediakan.

Berikut ini Harga DFSK Glory 560
  • Glory 560 1.5 T B Type  6 Speed MT Rp. 199,000,000
  • Glory 560 C Type 1.5 T 6 Speed MT Rp. 235,000,000
  • Glory 560 L Type 1.5 T 6 Speed MT Rp. 245,000,000
  • Glory 560 L Type 1.5 T CVT Rp. 255,000,000
  • Glory 560 L Type 1.8 L CVT Rp. 255,000,000

 

Komentar pembaca