jejeran APM dan Program siap ramaikan Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017

Lensautama.com  The Essence of Motor akan diusung sebagai tema Indonesia  International Motor Show (IIMS) 2017 yang akan kembali digelar. Berbagai elemen industri automotif pun telah memastikan kesiapannya untuk mengikuti salah satu pameran berstandar International ini.

Bertempat di Jakarta International (JIexpo), Kemayoran, Jakarta, IIMS 2017 akan berlangsung dari tanggal 27 April – 7 Mei 2017 dan akan diikuti oleh para Agen Pemegang Merek (APM) dan industri komponen aftermarket automotif tanah air.

“Hari ini persiapan IIMS 2017 sudah hampir mencapai 100 persen. Selain itu, para peserta pun juga telah siap menampilkan produk terbaiknya,” ujar Direktur PT Dyandra Promosindo, Noor Saleh, di Annex Building, Jakarta, Kamis (6/4/2017). Menurut Hendra, “jumlah peserta mengalami peningkatan yakni terdiri dari  17 Agen Pemegang Merek (APM) roda 4  dan untuk roda 2 sebanyak 11 APM.

Pameran IIMS tahun ini akan diramaikan dengan beberapa kegiatan, di antaranya parade test drive dan test ride, road safety for children, IIMS center of carnival, auto gymkhana, sunday morning ride, two wheel drive stunt driving, dan 4×4 Build off Indonesia. Sementara itu, Komisaris Independen PT Dyandra Promosindo, Bambang Trisulo mengatakan, “Sejak 25 tahun lalu, pelaksanaan pameran automotif menjadi tolak ukur kemajuan inddustri automotif Indonesia. Tidak hanya itu, hasil penjualan di sini oun selalu berkontribusi positif terhadap total penjuaan kendaraan bermotor setiap tahunnya.”

Dalam gelaran tahun ini, jajaran kendaraan roda empat yang telah memastikan keikutsertaan di IIMS 2017 diantaranya, Audi, BMW, Cheverolet, Datsun, Honda, Hyundai, KIA, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, TATA, Toyota dan Volkswagen. Sementara jajaran produk roda 2 diantaranya, Aprilia, BMW Motorrad, Honda, Kawasaki, Kymco, Moto Fuzzi, Piaggio, Royal Enfield,  Suzuki, Vespa, dan Yamaha.

Sementara harga tiket Weekdays adalah Rp 40.000.00 dan Weekend Rp 60.000.00 dan  jam buka pameran mulai  dari 11:00 -21:00 WIB.

Komentar pembaca