Tangerang – Asuka Car TV sekali lagi mengukuhkan eksitensinya di pasar Tanah Air sebagai brand yang kuat, berkualitas tinggi dan dipercaya. Sebagai wujud rasa terima kasih kepada masyarakat Indonesia atas kepercayaan yang diberikan, pada ajang otomotif GIIAS 2019 ini, Asuka memperkenalkan dua produk terbarunya sekaligus, Headunit TR-310, dan TPMS TPS-100.
“Asuka TR-310 ini dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan car audiophile, yang menginginkan sebuah head unit dengan kualitas suaranya di atas standar” Ujar Albert Lim, Marketing Manager Asuka Car TV.
Asuka TR-310 juga dilengkapi dengan dua pilihan pengaturan kualitas suara, yakni Quice Mode dan Professional Mode. Untuk Quick Mode, sistem akan menampilkan pengaturan loudness, bass, mid, treble, dan balance adjustment.
“Head unit TR-310 itu sudah mendukung High Quality Optical SPDFI Audio Output, yang bisa menyalurkan sinyal suara dengan kualitas terbaik,” tambah Albert” jelasnya.
Pada GIIAS 2019 kali ini Asuka juga memperkenalkan produk terbaru berupa Tire Pressure Monitoring System) TPMS. Dengan tipe TPS-100, fitur ini memungkinkan mobil Anda memiliki fitur TPMS layaknya beberapa mobil mewah.
TPS-100 tak hanya mampu memantau tekanan ban secara langsung dari head unit, tapi juga informasi seperti temperatur ban, dan notifikasi jika ban kurang angin, kelebihan angin, atau adanya penurunan tekanan angin secara drastis. Semua fitur ini membuat pengalaman berkendara kita semakin aman dan terkendali.
TPS-100 mampu bekerja terintegrasi dengan headunit Asuka seri PTA. Memanfaatkan low power Bluetooth untuk koneksinya, sensor pada ban ditenagai baterai yang dapat diganti sekaligus dilengkapi pengaman agar tidak mudah dilepas oleh pihak yang tak bertanggungjawab.
“Untuk harga Retail Price dari kedua barang yang baru diluncurkan ini pun, masing-masih adalah, untuk Headunit terbaru TR-310TV di kisaran 9jutaan, dan untuk TPMS tipe TPS-100 dibanderol seharga 2.6 Juta Rupiah” Tutup Albert.