• 29 Maret 2024 19:34

Bukalapak Gandeng Oracle Cloud Dukung Strategi Pertumbuhan Bisnis

Bukalapak Gandeng Oracle Cloud Dukung Strategi Pertumbuhan Bisnis

“Selama ini Bukalapak yang hanya dikenal sebagai perusahaan marketplace dalam bisnis jual beli, maka sekarang ini kami juga fokus pada tim backoffice pada manajemen. Hal ini agar lebih bersinergi dalam kemajuan perusahaan,” jelas Fajrin dalam jumpa pers di Hongkong Cafe, Jakarta Pusat, pada pagi tadi.

Sejak awal tahun 2019 ini Bukalapak mulai menggunakan aplikasi Oracle ERP dan HCM, sesuai dengan target strategi bisnis kedepannya.

Davian Omas selaku Managing Director Oracle Indonesia mengatakan,”Bukalapak merupakan startup unicorn yang berpotensi dan memiliki visi yang hebat. Oracle bangga dapat menjadi mitra dalam mendukung bisnis Bukalapak menjadi perusahaan yang terus berinovasi bagi Indonesia”.

“Oracle Cloud memiliki kemampuan untuk meminimalisir hambatan bisnis untuk bersaing di pasar yang sangat kompetitif saat ini,” tambah Davian.

 

By isnawati

Gadis kelahiran tahun 1995 lulusan UNPAM, yang bercita-cita ingin menjadi pengusaha agar dapat menciptakan lapangan pekerjaan. Gadis pemalu ini bergabung di lensautama.com sebagai penulis untuk menyalurkan hobi nya karena tertular sang suami yang menjadi penulis di sebuah media lokal

Komentar pembaca