• 19 April 2024 20:12

LensaUtama

Jendela Cakrawala Indonesia

3.954 remaja Indonesia bertalenta Sepakbola ramaikan Allianz Football Junior Camp 2017

ByGladis Zahra

Jul 10, 2017

Lensautama.com  Untuk ke-enam kalinya Allianz Indonesia menggelar sekaligus menyeleksi para talenta muda dan berkarakter kuat di bidang Sepakbola dalam program Allianz Junior Football Camp (AJFC) 2017 di Jakarta. AJFC 2017 kali ini sengaja membuka kesempatan bagi remaja pecinta sepakbola sebesar-besarnya, dan tercatat lebih dari 3.954 remaja Indonesia, bertalenta sepakbola bersaing memperebutkan kesempatan untuk berlatih di “Asia Camp” di Bali dan “Munich Camp” di Jerman nantinya. 10 remaja yang lolos seleksi tahap pertama pada 8 Juli 2017 dan telah bersaing dari lebih 350 remaja lainnya akan berkesempatan mengikuti serangkaian kegiatan youth camp di Bali dari tanggal 31 Juli hingga 4 Agustus 2017 mendatang. Program latihan dirancang dengan menekankan pada interaksi satu sama lainnya, kerjasama tim, sportivitas, serta ragam aktivitas kultural guna pengembangan karakter peserta. Selama pelatihan tersebut akan langsung ditangani tim pelatih FC Bayern Munchen Yunior untuk para remaja yang telah terpilih dan mewakili negara-negara Asia lainnya. Dua remaja terpilih dan terbaik nantinya akan mewakili Indonesia pada Munich Camp, bulan Agustus 2017.

Karin Zulkarnaen, head of market management Allianz Indonesia mengungkapkan dan mengucapkan selamat kepada remaja-remaja berbakat terpilih pada AJFC 2017, “Allianz Indonesia bangga dapat terus mendukung remaja tanah air dalam mengembangkan potensi, karakter dan pergaulan secara positif dan mengasah bakat sepakbola dalam pengalaman yang tak akan terlupakan seumur hidup mereka nantinya”. Hingga kini terdapat sekitar 10 alumni AJFC sejak program ini digulirkan dan mereka tetap eksis dalam pengembangan sepakbola. “Seperti halnya di tanah air, para alumni AJFC di negara Asia Tenggara lainnya juga mendapatkan kesempatan yang sama dan Allianz konsisten mendukung perkembangan talenta dan memberikan kesempatan kepada remaja untuk bisa mendapatkan eksposure di FC Bayern”, tambah Karin di hadapan media, alumni AJFC, undangan dan basis Bayern Fans di tanah air yakni, FC Bayern Fan Indonesia (FCBFI) di the Hook Cafe, Jakarta Selatan (8/7/2017).

By Gladis Zahra

Gadis lulusan Unpam, ini lahir tahun 2002 memiliki wawasan yang cukup luas, mulai bergabung ke Lensautama.com sekitar tahun 2019 menjadikan Gadis dapat menyalurkan hobi menulisnya.

Komentar pembaca