Jakarta – BMW Indonesia luncurkan All-New BMW Seri 2 Gran Coupé. Untuk pertama kalinya, BMW 218i Gran Coupè Sport akan dirakit secara lokal – di Production Network 2, Gaya Motor, Sunter. Kendaraan terbaru ini diluncurkan dengan tema #DoThingsYourWay, dimana BMW Indonesia berfokus pada desain provokatif dengan garis-garis yang tegas, sporty, dan emosional.
THE 2 Gran Coupé memiliki pintu tanpa bingkai dengan tampilan yang sangat ekspresif dan memukau. Elemen-elemen desain yang emosional dikombinasikan dengan kepraktisan sehari-hari, termasuk kabin yang luas dan kompartemen bagasi besar.
THE 2 Gran Coupé adalah pilihan ideal bagi kaum urban berjiwa muda yang mengutamakan sportivitas, teknologi canggih, serta kabin yang nyaman. Dengan tampilan desain sporty, BMW Seri 2 Gran Coupé membentuk tolak ukur kedinamisan di kelasnya.
Ramesh Divyanathan, President Director BMW Group Indonesia mengatakan, untuk pertama kalinya BMW teruskan kesuksesan dari konsep Gran Coupé dari desain model seri genap: BMW Seri 4, BMW Seri 6, dan BMW Seri 8 yang menggugah secara emosional ke dalam segmen sedan premium kompak. All-new BMW Seri 2 Gran Coupé bukanlah coupé biasa – kendaraan ini tawarkan pengalaman luar biasa dengan karakter berani dan tegas, meningkatkan pengalaman berkendara di segmennya. Terlebih lagi, nilai estetika yang berorientasi pada performa tunjukkan ambisi dari model ini.
“Terlebih lagi THE 2 Gran Coupé dirakit secara lokal di BMW Production Network 2, Gaya Motor. Model spesial ini akan menambah portfolio model yang sudah dirakit secara lokal, BMW 3, 5, 7, X1, X3, X5, X7, dan MINI Countryman. Pencapaian ini sekali lagi tunjukkan komitmen BMW untuk pasar Indonesia” ujarnya
All-new BMW Seri 2 Coupé tersedia dalam varian BMW 218i Gran Coupé Sport dengan harga off-the-road yang menarik Rp 705,000,000,- Model ini juga hadir dengan program pembiayaan yang tawarkan cicilan lebih ringan mulai dari Rp 7,5 juta per bulan.
Pada All-new BMW Seri 2 Gran Coupé pertama kali diperkenalkan tombol BMW M Performance Carbon Shift yang meningkatkan nuansa balap di bagian interior. Velg 18” M Performance Light Alloy dengan V-spoke style 554M Jet Black adalah velg forged yang berikan kendaraan tampilan yang unik.
Forging (penempaan) adalah proses yang melibatkan pembentukan roda dari bodi aluminium yang menghasilkan peningkatan tenaga, pengurangan bobot, dan peningkatan karakteristik handling All-new BMW Seri 2.
Karakteristik yang paling menonjol dari BMW 218i Gran Coupé Sport adalah siluetnya yang memanjang secara dinamis berdasarkan blueprint coupé klasik. Model ini juga menambahkan detail eksklusif seperti garis-garis kidney grille berkontur dengan lekukan yang menarik dan, yang paling mencolok, desain lampu belakang yang serba baru, yang memanjang hingga ke bagian tengah ujung belakang.
BMW Seri 2 Gran Coupé memiliki panjang 4.526 mm dan lebar 1.800 mm tetapi tingginya hanya 1.420 mm. Terlepas dari penampilannya yang rendah dan sporty, penumpang dimanjakan dalam kelapangan kabin, berkat jarak sumbu roda 2.670 mm. Selain itu, kompartemen bagasi seluas 430 liter dapat diperluas dengan berbagai cara. Semua ini secara signifikan mendiversifikasi cara kendaraan digunakan sehari-hari.
BMW Seri 2 Gran Coupé memiliki tampilan sporty dengan bodi rendah dan melebar. Penampilannya yang penuh percaya diri ini berasal dari bagian depan yang dinamis dengan interpretasi segar ikon BMW klasik. Lampu depan yang sedikit miring – yang menampilkan teknologi full-LED, membentuk wajah BMW bermata empat yang khas dan memberi perhatian ke kidney grille BMW yang ikonik. Desain grill tampil lebih unik untuk coupé empat pintu.
BMW 218i Gran Coupé Sport ditawarkan dengan harga off-the-road yang menarik
Rp. 705.000.000,
Kendaraan ini hadir dengan BMW Service Inclusive, sebuah program yang membebaskan semua biaya perawatan kendaraan untuk pelanggan selama 5 tahun atau 60.000 km, mana saja yang lebih dulu, dan juga mencakup garansi 36 bulan tanpa batasan jarak tempuh.
“Ini adalah permainan Anda, kesempatan Anda untuk bersinar, dan itu hanya penting jika Anda melakukannya dengan cara Anda sendiri karena saat itulah Anda merasa bersemangat, sehingga segalanya pantas untuk #DoThingsYourWay. Kunjungilah BMW Exhibition di Plaza Senayan pada 3 – 6 Maret 2022 untuk bertemu dan test drive THE 2” jelas Ramesh.