Tangerang – Wuling Motors kembali menunjukkan komitmennya terhadap inovasi dan personalisasi kendaraan listrik di ajang Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2025, yang digelar pada 10–12 Oktober 2025 di ICE BSD City, Tangerang.
Mengusung tema ‘8VOLUTION’, pameran ini menjadi panggung bagi Wuling untuk menampilkan beragam model EV yang dimodifikasi dengan sentuhan unik dan fungsional, sekaligus memperkenalkan program penjualan spesial bertajuk Octofest.
“Kehadiran Wuling Motors di IMX 2025 merupakan wujud komitmen kami untuk terus beradaptasi dengan tren otomotif masa kini, khususnya dalam dunia modifikasi kendaraan listrik“ ujar Yan Ferdiendo, Customer Acquisition Senior Manager Wuling Motors.
Dalam pameran ini, Wuling Motors menghadirkan sejumlah model electric vehicle (EV) dengan gaya modifikasi yang berbeda namun tetap mempertahankan unsur keberlanjutan dan kenyamanan.
- Mitra EV ‘VIP Concept’ – Kemewahan di Mobil Komersial
Bekerja sama dengan NMAA, Mitra EV tampil mewah dengan konsep executive lounge. Interior dilengkapi empat kursi VIP dengan fitur pijat, pemanas, pendingin, hingga hiburan Android TV. Eksterior dipercantik dengan warna Nardo Grey & White, velg 18 inci dari Lenso, serta air suspension dari AirBFT.
- BinguoEV ‘Daily Driven Style’ – Klasik Modern untuk Harian
Mengusung gaya klasik-modern, BinguoEV tampil elegan dengan warna Milk Tea berpadu atap dan spion putih. Detil striping klasik dari MaxDecal, velg Fortis PLW-02 berwarna Magnesium Gold, dan ban BF Goodrich menjadikannya cocok untuk penggunaan harian penuh gaya.
- Cloud EV Pro ‘Clean Look Style’ – Minimalis, Tapi Bertenaga
Tampilan simpel dengan balutan Fanchi Super Glossy Nardo Gray dan aksen Piano Black, dipadukan dengan velg Pako PRW18 IJEN dan ban Bridgestone Potenza RE003. Kombinasi ini menciptakan aura meaty fitment yang kuat dan bersih.
- New Air ev Pro – Gaya Aktif dan Urban
Mengusung konsep gaya hidup aktif, New Air ev Pro hadir dalam warna Starry Black lengkap dengan crossbar dan roofbox dari Otoproject. Personalisasi ini merepresentasikan tren urban dan petualangan ringan di kalangan pengguna EV modern.
Tak hanya memamerkan mobil modifikasi, Wuling Motors juga menyediakan unit test drive untuk Air ev, BinguoEV, dan Cloud EV, memberi kesempatan langsung kepada pengunjung untuk merasakan sensasi berkendara mobil listrik Wuling.
Khusus pembeli Alvez dan Air ev, akan mendapatkan double lucky dip. Seluruh transaksi selama IMX 2025 juga berkesempatan mengikuti undian grand prize 1 unit Wuling BinguoEV secara nasional.