Selain itu, mencari informasi mengenai harga, ketersediaan spare part, hingga jaringan bengkel yang tersedia juga mampu memberikan informasi tambahan kepada Anda.
Jangan lupa juga untuk melihat daftar harga mobil baru di situs jual-beli yang ada di Tanah Air. Perhatikan harga bekas dengan barunya. Cara ini akan membuat Anda semakin yakin dengan mobil yang akan Anda beli nantinya.
3. Siapkan Dana Pembayaran DP
Yang Namanya kendaraan baru, tentunya akan dikenakan biaya Down Payment (DP) untuk skema cicilan. DP ini biasanya disesuaikan dengan harga mobil yang akan Anda beli. Bank Indonesia telah menetapkan minimal DP yang harus disiapkan oleh calon pembeli adalah senilai 25%. Bagi Anda yang ingin membeli mobil dengan cara kredit, Anda sudah sewajibnya mengumpulkan uang senilai 25% dari harga mobil yang akan Anda beli. Lebih baik lagi jika Anda sudah memiliki uang senilai 40-50 % dari harga mobil yang akan dibeli.
4. Cari Waktu yang Tepat Membeli Mobil
Sebelum membeli mobil baru, sebaiknya Anda memahami waktu-waktu terbaik untuk membeli mobil. Biasanya, awal tahun atau akhir tahun menjadi waktu terbaik untuk membeli mobil baru. Mengapa? Karena di awal tahun biasanya setiap mobil mendapatkan penyegaran, sedangkan di akhir tahun biasanya harga mobil dipangkas agar mobil tersebut laku terjual. Pemangkasan harga ini juga biasa disebut dengan diskon potongan harga dari para produsen otomotif yang ada di Indonesia.