Patuna Bagikan Hadiah Umroh Dalam Silaturahmi Akbar Calon Jamaah Haji Khusus
LensaUtama.com – Guna menjalin silaturahmi antar para calon jamaah haji, PT Patuna Mekar Jaya gelar Pertemuan Akbar Calon Jamaah Haji Khusus Patuna Travel Tahun 2018-2025 di Gedung Manggala Wanabakti, Jakarta, Minggu 15 Oktoner 2017.
Sejatinya acara tersebut telah berlangsung sejak tahun 2014 yang bekerja sama dengan Bank Muamalat, dimana para jamaah yang menyetorkan biaya haji di Bank Muamalat mendapatkan unsentif berupa undian umrah yang diundi pada saat pertemuan akbar.
Dalam pertemuan tersebut disosialisasikan 5 Pasti yaitu tentang bagaimana memilih biro perjalanan haji dan umrah yang baik hingga memberikan keamanan dan kenyamanan bagi jamaah tanpa ada rasa khawatir menjadi korban penipuan.
Direktur Utama Patuna Travel
Syam Resfiadi selaku Direktur Utama Patuna Travel mengatakan bahwa diselenggarakannya acara ini merupakan bagian dari pelayanan Patuna kepada para jamaah.
“Dalam melayani jemaah calon haji dan umrah, kami selalu berusaha memberikan yang terbaik. Terlebih, mereka telah memberikan kepercayaan kepada perusahaan kami,” jelasnya.
Melalui kegiatan tersebut, Patuna juga membagikan hadiah umrah gratis kepada para jamaah yang telah mendaftar dan meneyetor biaya penyelenggaraan hajinya di Bank Muamalat.
Patuna Travel
Patuna Travel merupakan biro perjalanan haji dan umrah serta wisata muslim yang telah berpengalaman selama 30 tahun, maka travel yang bermarkas di kawasan Panglima Polim, Jakarta Selatan itu selalu tampil beda memberikan peyananan terbaiknya hingga mendapat hati dari masyarakat.
“Alhamdulilah, hingga tahun 2025, sudah 3197 calon jamaah haji khusus yang mendaftarkan diri di Patuna Travel, hal ini menjadi penghargaan tersendiri bagi kami dalam hal kepercayaan para calon jamaah dengan Patuna,” tutup Syam.
Muhajirin Yunus, Direktur Bina Haji dan Umrah Kementerian Agama RI yang juga hadir dalam acara tersebut turut mengapresiasi Patuna Travel yang telah memperhatikan dan juga memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada calon jamaah.
“Patuna ini merupakan PIHK (Penyelenggara Ijin Haji Khusus) yang sangat bertanggung jawab, berbahagialah bapak dan ibu yang sudah mendaftar di Patuna. Kedepan saya pun akan mendaftarkan diri untuk umroh dengan Patuna,” tambahnya.
Asphurindo dan CIMB Niaga Syariah Sepakati Kerjasama Layanan Haji Umrah