JAECOO Mulai Serah Terima Unit Perdana J5 EV ke Konsumen di Seluruh Indonesia

Jakarta Setelah resmi meluncurkan dan mengumumkan harga JAECOO J5 EV pada 3 November 2025, JAECOO Indonesia memulai serah terima unit perdana kepada konsumen secara nasional.

Kegiatan ini digelar serentak melalui 17 jaringan dealer resmi JAECOO yang tersebar di berbagai kota besar di Indonesia, menandai langkah penting bagi brand SUV listrik ini dalam memperkuat kehadirannya di pasar otomotif elektrifikasi tanah air.

Serah terima unit ini menyasar konsumen yang memesan sejak ajang GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2025, maupun konsumen yang melakukan pemesanan setelah pengumuman harga resmi di awal November.

Antusiasme tinggi dari konsumen menunjukkan respons positif terhadap SUV listrik pertama JAECOO, yang mengusung karakter tangguh dan desain modern khas “The Real SUV.”

Dengan jaringan dealer yang luas ini, JAECOO memastikan konsumen di berbagai daerah menikmati layanan premium dan pengalaman kepemilikan SUV listrik yang menyeluruh.

Max Zhou, Country Director JAECOO Indonesia mengatakan, momentum ini menjadi tonggak penting bagi kami. JAECOO J5 EV bukan sekadar produk pertama kami di segmen elektrifikasi, tetapi simbol komitmen menghadirkan SUV listrik tangguh, efisien, dan sesuai kebutuhan konsumen Indonesia.

Antusiasme konsumen di berbagai kota menunjukkan kepercayaan besar terhadap brand JAECOO dan visi kami membangun gaya hidup SUV masa depan yang berkelanjutanujarnya

Di Indonesia, JAECOO J5 EV hadir dalam dua varian:

  • JAECOO J5 EV Standard: Rp 249,9 juta (OTR Jakarta)
  • JAECOO J5 EV Premium: Rp 299,9 juta (OTR Jakarta)

Harga spesial ini berlaku selama periode peluncuran sebagai bentuk apresiasi kepada konsumen awal.

Melalui serah terima nasional ini, JAECOO menegaskan komitmennya memperluas jaringan layanan purna jual dan meningkatkan pengalaman pelanggan. Dengan target ekspansi hingga 30 dealer resmi pada akhir 2025, JAECOO siap memperkuat posisinya sebagai brand SUV global yang menghadirkan desain klasik, performa modern, dan inovasi elektrifikasi berkelanjutan.

Komentar pembaca