• 20 April 2024 04:27

LensaUtama

Jendela Cakrawala Indonesia

Daihatsu Menyelenggarakan Turnamen Bulutangkis ke-4 kalinya ke Level Internasional

Lensautama.comDaihatsu Indonesia kembali bekerjasama dengan Alan & Susy Technology (ASTEC) menyelenggarakan turnamen bulutangkis untuk keempat kalinya sejak tahun 2016 lalu, yaitu Daihatsu ASTEC Open 2019.

Turnamen Daihatsu Astec Open 2019 terasa berbeda dan istimewa, karena peningkatan level turnamen menjadi tingkat internasional, yakni Badminton Asia Confederation (BAC) di 5 Kota, dan Sirkuit Nasional B di 2 kota.

Turnamen bulutangkis yang telah terdaftar dalam agenda Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) ini berlangsung di 7 kota besar di Indonesia dari 12 Maret – 9 November 2019.

Para atlit muda yang berlaga di turnamen ini, selain dapat memperbesar peluang para atlit untuk masuk seleksi Pemusatan Latihan Nasional (Pelatnas), juga memiliki peluang untuk meraih score atau poin resmi lebih tinggi yang terdaftar dan diakui oleh Badminton World Federation (BWF), yang merupakan federasi bulu tangkis tingkat dunia.

Turnamen ini diawali di ;
  • kota Medan (11-16 Maret),
  • Balikpapan (26-30 Maret),
  • Bandung (2-6 Juli),
  • Yogyakarta (20-24 Agustus),
  • Makassar (10-14 September),
  • Surabaya (8-12 Oktober), dan
  • final di Jakarta (4-9 November).
Kejuaraan Daihatsu ASTEC Open 2019 dibagi menjadi beberapa kategori berdasarkan umur, dimulai dari ;
  • U-13,
  • U-15,
  • U-17,
  • U-19,
  • Dewasa dan Veteran.

Selain menggelar pertandingan, turnamen ini juga mengadakan Coaching Clinic yang langsung melibatkan Alan dan Susy sebagai pembicara.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada seluruh atlit bulutangkis yang mengikuti kejuaraan Daihatsu ASTEC Open 2019 semoga melahirkan bibit-bibit muda bulutangkis dari berbagai daerah di Indonesia” Ujar Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

By Yudi Atmaja

https://lensautama.com

Komentar pembaca