Lensautama.com – Samsung Targetkan 320 Juta Smartphone di Tahun 2018, menyusul persaingan di industri smartphone. Samsung diramalkan bakal menjual 315 juta unit smartphone dan meraup 19,2 persen pangsa pasar global.
Kendati demikian, sang pabrikan Korea Selatan tetap optimis memasang target penjualan yang lebih tinggi. Samsung dikabarkan hendak menjual 320 juta smartphone sepanjang tahun ini.
Angka itu relatif sama dengan target penjualan yang dicanangkan pada 2017 lalu. Informasi ini terendus dari sumber dalam yang mengatakan Samsung telah berkoordinasi dengan para penyuplai tentang rencana penjualan 2018.
Unit smartphone Samsung juga disebut-sebut menargetkan 40 juta penjualan feature phone, 20 juta tablet, dan lima juta wearable.
Masih menurut sumber, Samsung ingin meningkatkan profit melalui penjualan smartphone premium. Secara keseluruhan, divisi perangkat mobile masih akan berkontribusi paling besar terhadap pendapatan Samsung.
Galaxy A8 dijadwalkan bakal menjadi smartphone pertama yang dirilis Samsung pada 2018 ini. Beberapa bulan setelahnya, duo flagship Galaxy S9 dan S9 Plus pun akan diluncurkan.