Untuk Ketiga Kalinya “Indonesia Lift & Escalator Expo” Akan di Gelar Tahun Ini!

Lensautama.com – PT. Wahyu Promo Citra (WP Citra) bekerjasama dengan Asosiasi Produsen dan Pemborong Lift-Escalator (APPLE) Indonesia, tahun ini kembali akan menyelenggarakan “3rd Indonesia Lift & Escalator Expo”. Bertempat di Jakarta International Expo (JIExpo) Kemayoran, Jakarta Pusat, ini merupakan yang ketiga kalinya event ini diselenggarakan.

Setelah sukses pada dua penyelenggaraan sebelumnya, kali ini pun pihak penyelenggara meyakini bahwa event ini akan sukses. Hal ini dapat dilihat dari bertambahnya jumlah kepesertaan dan juga animo masyarakat industri perkonstruksian di Indonesia dan dukungan dari pihak pemerintah, baik dari Kementerian Ketenagakerjaan maupun Kementerian Perindustrian.

Pre Launching 3rd Indonesia Lift & Escalator Expo

Seperti dijelaskan oleh Drs. H. Budi Pahlawan, MM selaku Chairman APPLE Indonesia yang mengatakan,”Kami dari Asosiasi sangat mendukung penyelenggaraan event ini, karena selain meningkatnya kebutuhan akan Lift dan Escalator yang juga seiring dengan meningkatnya pembangunan infrastruktur dalam negeri, pameran ini sekaligus menunjukan bahwa Indonesia mampu mengadakan pameran Lift dan Escalator kepada masyarakat luas maupun pelaku industri perkonstruksian tanah air.”

Karena selama ini mungkin pameran seperti ini hanya ada di negara-negara Eropa atau China (Tiongkok). Namun dengan sudah dilaksanakan sebanyak dua kali plus tahun ini untuk ketiga kalinya, dapat dikatakan bahwa pembangunan di Indonesia sudah meningkat pesat,” tambah Budi Pahlawan.

Konferensi pers 3rd Indonesia Lift & Eskalator Expo

Sementara itu dalam kesempatan yang sama, H. Sukur Sakka dari WP Citra mengatakan,”Kami melihat bahwa pameran semacam ini sangat diperlukan di Indonesia, dimana pemerintah sedang giat membangun sarana dan prasarana infrastruktur baik di pusat maupun daerah di seluruh Indonesia. Selain itu ditengah laju pesatnya pembangunan ini, masalah kurangnya lahan membuat banyak bangunan ataupun gedung melakukan pembangunan secara vertikal atau bertingkat.”

“Dalam pembangunan gedung bertingkat, ada beberapa peraturan yang salah satunya mengharuskan sebuah gedung bertingkat 5 (lima) keatas memiliki Lift dan escalator,” jelas Sukur.

Sosialisasi tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)

Dalam pameran yang rencananya akan berlangsung pada tanggal 11-13 Juli 2018 dengan menargetkan sekitar delapan ribuan pengunjung ini, juga akan diadakan berbagai seminar dan sosialisasi mengenai Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sesuai dengan Peraturan Pemerintah No. 6 Tahun 2017 (Permen No. 6 Tahun 2017).

Komentar pembaca