MG dan Ascott Kuningan Jakarta Bersinergi Untuk Berbagi dengan Anak Yatim Piatu

Jakarta – MG Motor Indonesia (MG) bekerja sama dengan salah satu perusahan perhotelan besar di Indonesia, Ascott Kuningan Jakarta mengadakan sebuah inisiatif corporate social responsibility (CSR) yang penuh makna melalui program “We Care”.

Kegiatan perdana dengan tema “We Care about The Children” ini dilaksanakan mulai dari penjemputan anak yatim piatu di Panti Asuhan Yayasan PYI Tebet dengan 8 unit kendaraan MG, dilanjutkan perjalanan ke Taman Mini Indonesia Indah, dan berakhir dengan acara penutupan dan makan bersama di Ascott Kuningan Jakarta.

Dalam kegiatan ini, MG dan Ascott Kuningan Jakarta menghadirkan pengalaman perjalanan, edukasi, bermain, dan berbagi keseruan serta inspirasi bersama dengan anak-anak yatim piatu Yayasan PYI Tebet.

He Guowei, Chief Executive Officer MG Motor Indonesia mengatakan, kami menyatakan kehadiran kami di Indonesia tidak hanya sebagai produsen produk kendaraan berkualitas, tetapi juga sebagai masyarakat Indonesia yang peduli terhadap masyarakat, lingkungan, dan generasi penerus bangsa.

“Melalui inisiatif ‘We Care’ ini, kami berharap dapat memberikan dampak positif bagi kehidupan anak-anak Indonesia, dengan menawarkan pengalaman yang bermanfaat dan menginspirasi bagi mereka” Ujarnya

MG dan Ascott Kuningan Jakarta mengajak anak-anak yatim dari Yayasan PYI di Tebet, Jakarta, untuk menikmati kunjungan edukatif dan rekreasi di Taman Mini Indonesia Indah (TMII).

Kegiatan ini memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk mengenal kekayaan budaya Indonesia dalam suasana yang menyenangkan dan mendidik. Selain itu, anak-anak juga disuguhi berbagai hiburan edukatif dari pihak TMII dan berkesempatan untuk mengunjungi beberapa area bersama pihak MG dan Ascott Kuningan Jakarta.

MG dan Ascott Kuningan Jakarta juga berkesempatan untuk menyerahkan donasi berupa kebutuhan pangan untuk mendukung kebutuhan sehari-hari panti asuhan. Selain itu, sebagai simbol berbagi harapan bersama anak-anak Yayasan PYI Tebet.

MG dan Ascott Kuningan Jakarta menyerahkan pula oleh-oleh makanan ringan yang dapat dinikmati anak-anak bersama teman, keluarga, dan pengurus yayasan. Kegiatan ditutup dengan perjalanan menuju ke Ascott Kuningan yang dilanjutkan dengan kegiatan ramah-tamah dan makan bersama di restoran On Eleven, Ascott Kuningan Jakarta.

Seluruh mobilitas kegiatan CSR ini didukung dengan lini kendaraan MG yang terdiri dari MG ZS EV, MG 4 EV, MG HS, MG VS Hybrid, dan MG 5 GT.

Komentar pembaca