.
lensautama.com – Karena merasa sakit hati karena pernah dihina Ferrari, Ferruccio Lamborghini ciptakan sport car untuk saingi Ferrari. Pada saat ia memutuskan untuk membangun pabrik mobil sport mewah, Ferruccio Lamborghini sudah menjadi orang yang sangat kaya.
Ferruccio Lamborghini merupakan pria asal Italia yang awal karirnya adalah seorang pendiri perusahaan traktor. Pasca perang dunia II, berbagai bahan baku begitu melimpah dari hasil produksi militer saat itu. Bahan baku yang melimpah tersebut dimanfaat Lamborghini untuk membuat traktor dengan merek Lamborghini Trattori.
Hingga suatu saat, pemuda yang terkenal gigih dan pantang menyerah ini begitu mengimpikan dapat membuat mobil sport.
Dianggap Gila
Saat ini mencetuskan mimpinya tersebut, tidak sedikit orang yang menganggapnya gila, termasuk pendiri Ferrari. Enzo Ferrari saat itu mengatakan kepada Lamborghini untuk memikirkan tentang traktor saja, karena sudah sesuai dengan bakatnya, dan tidak perlu bersusah-susah bermimpi untuk menciptakan mobil sport.
Bagi banyak orang disekitar Ferruccio Lamborghini, membangun mobil semacam itu dipandang sebagai pemborosan yang tak dapat dijelaskan, sebuah pilihan berbahaya, dan sesuatu yang akan menyia-nyiakan kekayaannya tanpa pernah menghasilkan keuntungan.
“It was the perfect moment when I finally decided to create the perfect car” – Ferruccio Lamborghini
Merasa dilecehkan serta terhina dan sakit hati, Ferruccio Lamborghini dengan penuh semangat untuk memwujudkan mimpinya tersebut menjadi nyata. Sekaligus ingin membuktikan kepada Ferrari, kalau Ferruccio Lamborghini juga dapat membuat mobil sport. Dengan semangat menggebu-gebu ia mulai mengerjakan proyek mobil sport ini pada akhir tahun 1962.