Lensautama.com – BMW Indonesia perkenalkan generasi terbaru dari BMW Sports Activity Coupé, yaitu All-new BMW X4 di Museum MACAN (The Museum of Modern and Contemporary Art in Nusantara). All-new BMW X4 hadir dalam varian M Sport X yang sebelumnya telah diperkenalkan pada BMW X2, Sports Activity Coupé generasi terbaru yang diperkenalkan tahun lalu.
Eksterior
All-new BMW X4 kini hadir dengan proporsi lebih dinamis dengan penambahan dimensi di panjang eksterior hingga 81 mm menjadi 4.752 mm, penambahan 54 mm di wheelbase (sekarang 2.864 mm), tambahan lebar 37 mm (1.918 mm), dan penurunan tinggi 3 mm (1.662 mm). Untuk lampu depan, terdiri dari kontur dinamis lampu daytime running lights dan lampu kabut horizontal yang terintegrasi ke dalam intake depan yang menjadi ciri khas semua model BMW X. Lampu depan hadir dengan teknologi LED adaptif dengan selective beam sebagai standar.
Interior
All-new BMW X4 dilengkapi dengan trim terbaru, M Sport X. Trim yang terinspirasi dari dunia reli ini dilengkapi dengan BMW M leather steering wheel, kursi sports dalam desain spesifik BMW M, BMW Individual headliner Anthracite, dan strip trim interior eksklusif dalam Aluminium Rhombicle Dark dengan aksen Pearl-effect Chrome, sehingga mengoptimalkan kesan sporty.
Panoramic glass roof dengan permukaan kaca dua bagian dengan panjang keseluruhan 924 mm dan lebar 890 mm menambah rasa lapang dan nyaman.
Dilengkapi dengan versi terbaru dari iDrive yang dirancang untuk tawarkan kontrol fungsi kendaraan, navigasi, komunikasi, dan infotainment yang lebih fleksibel dan ergonomis. Sementara Control Display kini berbentuk monitor resolusi tinggi yang dilengkapi dengan Navigation System Professional dan berukuran 10.25 inci, termasuk layar sentuh. Cluster instrumen pengemudi hadir dengan layar 8.8 inci dan beradaptasi dengan mode pengendaraan yang dipilih (ECO Pro, Comfort dan Sport).
Mesin
Unit empat silinder BMW TwinPower Turbo dalam All-new BMW X4 xDrive30i terdiri dari twin- scroll turbocharger, High Precision Injection, VALVETRONIC fully-variable valve timing dan Double-VANOS variable camshaft control, menghasilkan tenaga 252 hp dan torsi puncak 350 Nm (258 lb ft) yang tersedia antara putaran mesin 1.450 dan 4.800 rpm. Ini memungkinkan akselerasi 0 hingga 100 km/jam dalam 6.3 detik, dengan konsumsi bahan bakar gabungan 7.3 – 7.2 liter per 100 kilometer dan emisi CO2 168 – 164 gram* per kilometer.
Dengan ground clearence 204 mm, wading depth 500 mm, sudut breakover 19.4°, dan sudut kedatangan dan keberangkatan masing-masing 25.7° dan 22.6°, Sports Activity Coupé ini ideal untuk digunakan di jalan dalam kondisi ektrem sekalipun.
Spesifikasi standar untuk All-new BMW X4 yang dipasarkan di Indonesia tidak hanya mencakup suspensi M Sport dengan Vertical Dynamic Control tetapi juga Variable Sport Steering.
Variable Sport Steering secara khusus dibuat untuk berikan kualitas pengendalian dinamis, sistem ini memastikan tingkat pengendalian tinggi saat melalui tikungan tajam serta stabilitas saat di jalan lurus. Pada bagian suspensi, Vertical Dynamic Control adalah fitur yang hadir untuk menambah kenyamanan penumpang saat berkendara jarak jauh.
.