LensaUtama

Ratusan Mobil Modifikasi Numpuk di Pameran The Elite Showcase 2023

Jakarta –  The Elite Showcase 2023 sebagai pameran modifikasi akan kembali mewarnai dunia otomotif Tanah Air. Pameran itu akan dihelat 4 – 5 Februari di Hall 9 dan 10, ICE BSD, Tangerang.

Yang membuatnya berbeda dari acara sebelumnya, The Elite Showcase tahun ini kehadiran bintang tamu dari luar negeri, yaitu Kenji dari Greddy Amerika, Lawrence dari Intec Racing yang biasa mejadi juri di Amerika, dan Larry Chen dari Hoonigan.

Sebagai pameran modifikasi yang fokus pada karya modifikasi dan show produk pendukung modifikasi Indonesia, The Elite Showcase bisa menjadi sebuah tonggak baru untuk mendirikan kiblat modifikasi sendiri bagi Indoensia.

Rifat Sungkar, Wakil Ketua Umum Mobilitas IMI Pusat, mengatakan, menilai karya modifikasi anak bangsa tak pernah ketinggalan dengan modifikasi di luar negeri, sehingga butuh kolaborasi yang menggerakan dunia modifikasi Indoensia untuk punya cirikhas tersendiri yang kemudian bisa diakui secara internasional.

 

The Elite Showcase 2023
Acara bertajuk Pertamina Fastron The Elite Showcase 2023 ini bakal diramaikan oleh 266 mobil dan 32 tenant otomotif (Foto: LensaUtama.com)

 

Acara bertajuk Pertamina Fastron The Elite Showcase 2023 ini bakal diramaikan oleh 266 mobil dan 32 tenant otomotif.

Gatot Mulyartho, CEO The Elite mengatakan, kami berharap The Elite Showcase bisa menjadi salah satu acara yang ditunggu tunggu oleh teman teman pencinta otomotif di Indonesia yang ingin melihat karya karya terbaru dari tenant tenant yang ikut serta di The Elite Showcase.

“Target awalnya hanya 250 peserta, ternyata banyak yang waiting list akhirnya terkumpul 275 peserta, jadi masih ada sekitar 150 (tidak masuk)” ungkapnya

The Elite Showcase 2023 ingin memajukan industri otomotif Indonesia, maka dari itu di dalam rangkaian acara The Elite Showcase tahun ini akan ada mingle ke semua booth, dan tenant akan menjelaskan dan presentasi mengenai produk dan bisnis mereka.

Untuk tenant-tenant yang ikut serta antara lain adalah, Subaru Indonesia, Themancave id, Pusat Spray Gun, Rakki Garage, Artcustomwork, Street Art Custom, Platinum Motorsport Indonesia, 3Steps Indonesia, Beeds Indonesia, Detailing Gear Indonesia, Savor id, Point888, Akasia Motor, ProjectOne Indonesia, AirBFT, CJ Eurohaus, DSG Indonesia, Stancelab Indonesia, Karma Bodykit, Jakarta Vapor Shop, Platinum Vape, Indonesian Vapor, Garage One dan Garasi Drift.

The Elite Garage yang bertujuan untuk membuat tempat Showcase mobil mobil dari tim The Elite Indonesia dan di lengkapi showcase merchandise yang Kami produksi untuk dijual untuk umum dengan nama Elite Brand.

 

Ratusan Mobil Modifikasi Numpuk di Pameran The Elite Showcase 2023 (Foto: Lensautama)

 

Selain menampilkan mobil-mobil modifikasi yang tergolong ganteng secara bentuk, pengunjung juga bisa melakukan pembelian aksesori, komponen mobil, dan keperluan lainnya karena ada beberapa brand hadir.

“Partneship kita ke depan bisa berlanjut setelah event The Elite Showcase ini. Ini acara akbarnya. Saya denga rwaiting list mobilnya banyak sekali. Nah di sini bisa melihat sebegitu banyaknya jenis mobil, tipe merek dan lain-lain. Di situlah Pertamina Fastron juga bisa menunjang hobi teman-teman Car enthusiast” jelas Direktur Sales and Marketing Pertamina Lubricants Sari Istiani Rachmi.

Selain Pertamian Fastron, The Elite Showcase tahun ini didukung oleh Bank BCA, Rocket Motor Company, Pertamax Turbo, BMW Ultima, HKS Indo, Greddy Indo, Maxdecal, Rmoda, HSR Forged, XS Automotive, LFN, dan Restoran Sederhana.

Exit mobile version