Jakarta – OLX Autos Indonesia berkomitmen untuk memberikan solusi pelayanan yang aman, mudah, dan pasti kepada pelanggan, salah satunya dengan menghadirkan OLX Autos Spot di Laguna Atrium Central Park pada 16-20 Maret 2022 lalu.
Melalui acara ini, OLX Autos juga menghadirkan mobil edisi spesial hasil kolaborasi dengan NeverTooLavish guna menunjukkan nilai tambah dari sebuah mobil bekas yang sangat bisa dijadikan medium untuk kreativitas anak bangsa.
NeverTooLavish yang merupakan rumah kreatif di bidang custom painting ini berkolaborasi dengan OLX Autos untuk mengubah tampilan mobil bekas Honda Civic tahun 2018 melalui karya grafiti.
Karya ini berhasil menarik perhatian masyarakat dan berhak dibawa pulang oleh konsumen bernama Leoni Valencia dengan penawaran harga tertinggi senilai Rp331.000.000.
Adapun, mobil edisi spesial tersebut telah diserahkan oleh tim OLX Autos kepada Agus Setiono, selaku ayah dari Leoni Valencia pada hari ini, Selasa, 22 Maret 2022.
“Kami senang dapat berkolaborasi dengan NeverTooLavish karena kita sama-sama tumbuh dari kecil dan memiliki semangat juang yang sama. Melalui mobil edisi spesial ini, OLX Autos ingin turut mendukung karya seni anak bangsa yang kemudian berhasil dapat memberikan nilai tambah dari sebuah mobil bekas” Ujar Agung Iskandar, Director Classified and New Business OLX Autos Indonesia
COO NeverTooLavish Mohamad Azka mengatakan, kami pun merasa bangga dapat menciptakan mobil edisi spesial ini bersama OLX Autos. Salah satu kolaborasi mengesankan karena kami dapat menuangkan kreativitas kami melalui seni grafiti pada sebuah mobil.
Beragam pilihan mobil bekas berkualitas yang dihadirkan pada acara OLX Autos Spot, dipastikan memiliki nilai tambah untuk dapat memenuhi kebutuhan para konsumen yang sedang mencari mobil berkualitas sesuai budget.
Selain melayani pengunjung atau konsumen dalam melakukan transaksi mobil bekas, OLX Autos Spot juga memfasilitasi para pengunjung untuk menikmati berbagai aktivitas menarik yang dihadirkan OLX Autos.
Di OLX Autos Spot, pengunjung diberikan pengalaman yang menyeluruh untuk mengetahui lebih dalam pilihan mobil bekas yang ditawarkan OLX Autos. Acara ini dibuat seakan-akan pengunjung sedang datang ke toko penjahit karena bisa memilih mobil berkualitas dari OLX Autos sesuai dengan budget mereka.
Seperti area Car Drafting Machine dimana pengunjung dapat mengetahui dan merasakan pengalaman lebih banyak mengenai inspeksi mobil menyeluruh dari OLX Autos. Kemudian Catalogue Area, dimana pengunjung bisa melihat banyak pilihan mobil bekas berkualitas yang tersedia di OLX Autos.
Serta melihat langsung tiga unit mobil di Crafting Studio yang terdiri dari segmen LCGC, premium, dan satu unit mobil spesial kolaborasi OLX Autos dan NeverTooLavish.
OLX Autos Spot turut menawarkan berbagai promo menarik bagi pengunjung yang bertransaksi selama periode acara. Pengunjung dapat membeli mobil dengan cicilan mulai dari Rp1 juta-an serta mendapatkan potongan harga hingga Rp5 juta.
“Kami berterima kasih kepada pengunjung dan juga mengapresiasi setiap pelanggan yang telah bertransaksi di OLX Autos Spot. Ke depannya, kami akan terus berinovasi dalam layanan kami untuk semakin memudahkan pelanggan mendapatkan mobil impiannya di OLX Autos” ungkap Agung Iskandar