Site icon LensaUtama

Tips Merawat Mobil Anda Selama #DiRumahAja

JakartaPenyebaran virus Covid-19, atau yang dikenal dengan nama virus Corona di Indonesia, semakin mengkhawatirkan. Kebijakan tersebut, langsung mendapat sambutan dari beberapa perusahaan, yang memperbolehkan para karyawannya untuk bekerja dari rumah.

“BMW Astra terus mendukung aksi #DiRumahAja agar kita bersama dapat melewati krisis ini secepat mungkin. Ditetapkannya (PSBB) di Jakarta membuat kita harus semakin disiplin untuk tetap di rumah sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona” Ujar Fredy Handjaja CEO BMW Astra.

“Dengan tetap di rumah, mobil yang terparkir tetap memerlukan perawatan, hal yang perlu kita lakukan agar mobil yang terparkir tetap dalam kondisi prima saat akan digunakan nanti” jelas Budi Kurniawan After Sales Manager BMW Astra.

Bagi konsumen yang mengalami kendala teknis seperti indikator menyala tiba-tiba, tidak perlu panik, indikator yang menyala bukan berarti mobil Anda tidak bisa digunakan dan harus segera ke bengkel.

Dalam kondisi ditetapkannya PSBB, Anda tidak perlu segera ke bengkel, bisa menunggu sampai keadaan lebih baik. Namun jika Anda membutuhkan bantuan teknis atau dalam kondisi darurat Anda dapat menghubungi Call Center BMW Astra di 1-500-898 tekan 4 dan tim bantuan darurat BMW Astra akan datang untuk membantu Anda.

Berikut ini hal yang dapat dilakukan untuk menjaga kendaraan tetap prima selama tidak digunakan:
Exit mobile version