Royal Enfield Rayakan Tahun Ketiganya Berada Di Indonesia

Lensautama.com – Royal Enfield, perusahaan sepeda motor tertua di dunia dengan produksi berkelanjutan, rayakan tahun ketiganya hadir di Indonesia. Perayaan tersebut diselenggarakan di diler Royal Enfield Pejaten yang merupakan lokasi pertama diler resmi Royal Enfield di Indonesia sejak dibuka pertama kalinya pada tahun 2016. Bersama dengan distributor resmi Royal Enfield di Indonesia, PT. Distributor Motor Indonesia, perayaan tersebut juga diramaikan oleh lebih dari 500 pelanggan dan anggota komunitas motor dari berbagai daerah.

Lebarkan Sayap

Dalam tiga tahun terakhir, merek sepeda motor terkemuka asal Inggris ini telah melebarkan sayapnya ke berbagai daerah di Indonesia seperti Jakarta, Tangerang, dan Kuta-Bali melalui 4 dealer dan Pusat Layanan Resmi. Indonesia telah menjadi pasar penting bagi Royal Enfield di Asia-Pasifik, dengan berbagai terobosan dari Royal Enfield seperti Exclusive Apparel Store pertama diluar India yakni di Jakarta, serta Rental Program pertama di dunia yang berada di Bali.

Royal Enfield, perusahaan sepeda motor tertua di dunia dengan produksi berkelanjutan, rayakan tahun ketiganya hadir di Indonesia. Perayaan tersebut diselenggarakan di diler Royal Enfield Pejaten yang merupakan lokasi pertama diler resmi Royal Enfield di Indonesia sejak dibuka pertama kalinya pada tahun 2016. Bersama dengan distributor resmi Royal Enfield di Indonesia, PT. Distrib

Vimal Sumbly, Head – APAC, Royal Enfield, mengatakan, “Royal Enfield memberikan tantangan terhadap industri sepeda motor selama lebih dari satu abad. Sejarah yang indah selama 118 tahun dipadukan dengan produk-produk yang modern dan menarik, perpaduan yang indah antara masa lalu dan masa kini, membuat sepeda motor Royal Enfield menjadi sebuah mesin klasik yang benar-benar modern. Bagi kami, pertumbuhan ke level berikutnya akan datang dari Indonesia, Thailand dan negara lain di Asia Pasifik, yang memiliki jumlah pengendara sangat besar dan menawarkan peluang besar bagi para konsumen untuk mencari produk di segmen menengah.  Di tahun 2019 ini kami tengah mempersiapkan pengembangan usaha ke berbagai wilayah di Asia Pasifik, termasuk Indonesia, di mana kami akan membuka lebih banyak dealer di berbagai kota, serta meluncurkan beberapa produk menarik pada tahun ini.”

Country Manager Indonesia untuk Royal Enfield, Irvino Edwardly, menambahkan “saat ini, Indonesia bukan hanya salah satu pasar roda dua yang terbesar, tetapi juga salah satu yang paling aktif dan berkembang di dunia. Dengan berkembangnya tren untuk motor hobi atau motor lifestyle, adventure touring serta kecintaan terhadap personalisasi dan kustomisasi, memberikan potensi yang sangat besar bagi merek berpengalaman seperti Royal Enfield, untuk menjadi bagian integral budaya berkendara di Indonesia.”

Komentar pembaca