.
Lensautama.com – GIIAS Surabaya 2019 turut menghadirkan produk-produk otomotif selain mobil yaitu berbagai merek motor, aksesoris kendaraan dan produk perawatan mobil berkualitas. GIIAS Surabaya 2019 menghadirkan beberapa merek kendaraan roda dua. Salah satunya adalah VIAR.
.
Beberapa produk andalan hadir di GIIAS Surabaya 2019 seperti :
- ATV Razor,
- Vortex250,
- seri Q1
- Kendaraan Rakyat (Karya).
VIAR hadir menjadi pioneer kendaraan rakyat untuk mendukung program UMKM dan pengembangan beberapa kendaraan roda tiga lainnya.
.
.
“GIIAS Surabaya 2019 yang merupakan pameran otomotif yang terbesar se Jawa Timur adalah ajang yang tepat untuk memperkenalkan produk-produk yang mampu bersaing dan beda dari lainnya,”ucap Bapak Rocky selaku Direktur Kingtama Indonesia.
.
Yang spesial untuk pengujung adalah, bisa langsung test ride motor di area outdoor pameran GIIAS Surabaya 2019, jadi pengunjung bisa merasakan langsung kendaraan idamannya.
.
“Senangnya kalau di GIIAS bisa langsung cobain motor macam-macam merek di satu waktu, jadi lebih yakin sama motor pilihan,” tutur Donny, pengunjung dari Sidoarjo.