Site icon LensaUtama

Samsung Hadirkan Rangkaian QLED TV

Lensautama.com Samsung Electronics Co. memperlihatkan seluruh rangkaian QLED TV 2019 dengan kualitas gambar kelas dunia yang tak tertandingi di Samsung Forum Asia Tenggara dan Oseania 2019 di Singapura.

Rangkaian QLED TV 2019 generasi berikutnya ini akan tersedia di Asia Tenggara mulai dari April 2019.

Samsung meluncurkan QLED 8K 98 inci – terbesar sejauh ini – menambah rangkaian televisi 2019 yang terdiri dari model berukuran 65 inci, 75 inci, 82 inci, dan 85 inci.

QLED 8K TV ini dilengkapi Quantum Processor Samsung, teknologi semikonduktor pemrosesan gambar yang diperkuat Artificial Intelligence (AI) yang memungkinkan pengalaman menonton yang lebih baik.

Diluncurkan oleh Samsung Electronics sebagai yang pertama dalam industri ini, machine-learning pada Quantum Processor menggunakan kemampuan AI-nya untuk mempelajari dan membandingkan jutaan gambar.

Produk utama lain dalam rangkaian QLED 2019 adalah deretan 8K dan 4K TV, termasuk 8K Q950R yang berukuran antara 65 inci hingga 98 inci, serta 4K Q90R, Q85R, Q80R, Q70R, dan Q60R yang berukuran antara 43 inci hingga 82 inci.

Secara total, rangkaian QLED 2019 menampilkan lebih dari 20 model dan mencakup lebih banyak model layar besar.

Menambah jumlah model layar besar dalam jajaran TV adalah bagian dari strategi yang lebih luas di Samsung, yang timbul dari pergeseran permintaan konsumen.

.

Lanjut Halaman 2


.

Menurut penyedia informasi bisnis global IHS Markit, pasar untuk TV 75 inci atau lebih besar mencatatkan 2,1 juta unit pada 2018 dan diperkirakan akan tumbuh sebesar 43% menjadi 3 juta unit tahun ini, dan menjadi 5,8 juta unit pada 2022.

Dilengkapi dengan teknologi Ultra Viewing Angle yang diperbarui, QLED TV 2019 Samsung akan memungkinkan backlight menembus panel TV secara lebih merata ke layar berkat struktur panel yang ditingkatkan dan algoritma kalibrasi layar baru untuk meningkatkan sudut menonton TV.

Teknologi Direct Full Array menempatkan LED backlit di belakang panel untuk kontrol kecerahan yang tepat, sehingga cahaya dapat disesuaikan secara individual untuk memunculkan warna hitam yang lebih pekat.

Algoritma yang mampu mengenali dan menyesuaikan warna hitam dengan lebih tepat akan menganalisis karakteristik setiap adegan secara real-time untuk mendistribusikan kecerahan dan rasio warna hitam untuk mengontrol backlight dan membantu QLED TV 2019 mereproduksi warna hitam yang luar biasa.

Selain itu, semua QLED TV 2019 Samsung menggunakan HDR10+, sebuah format pemrosesan gambar premium. Standar HDR10+ membuat adegan terang tampak lebih terang dan adegan gelap tampak lebih gelap dengan mengoptimalkan kontras untuk setiap adegan, sehingga penonton dapat menikmati gambar dengan detail yang kaya. QLED 8K TV juga akan mendukung transmisi HDMI 2.1 (8K 60P).

Melalui Ambient Mode, QLED TV Samsung meningkatkan desain rumah dengan menampilkan konten dekoratif, informasi berguna, foto-foto personal, bahkan dapat meniru pola dinding di belakangnya2.

Selain itu, sekarang tersedia lebih banyak variasi tema sehingga memungkinkan pengguna untuk mengatur Ambient Mode secara lebih personal demi melengkapi dekorasi rumah mereka. Pengguna juga dapat menyinkronkan layar ambient dengan musik ketika sedang tidak menonton TV.

QLED TV Samsung juga dilengkapi dengan sensor kendali lampu otomatis, sehingga tingkat kecerahannya akan beradaptasi untuk memberikan pengalaman menonton yang optimal, baik saat menonton TV larut malam atau pada pagi hari yang cerah.

.

Back


 

Exit mobile version