LensaUtama

Citi Indonesia dan PT Ashmore Asset Management perluas diversifikasi pengelolaan aset Nasabah

Lensautama.com – Citi Indonesia bekerjasama dengan PT. Ashmore Asset Management Indonesia (Ashmore) menandatangani nota kespeahaman guna memperluas diversifikasi pengelolaan aset bagi nasabah pada Senen, 17 April 2017 di Ballroom Ritz Carlton Hotel, Jakarta. Citi Indonesia akan memasarkan produk reksa dana yang dikelola oleh Ashmore, yaitu Ashmore Dana Progresif Nusantara.

4 pilar keunggulan wealth management Citi kemitraan ini yakni advisory, insights, tim ahli serta layanan dan penawaran istimewa. Hal ini akan semakin memperkuat posisi Citi Indoensia sebagai institusi keuangan berskala global dengan layanan wealth management terkemuka di tanah air.

Chief Executive Officer Citi Indonesia, Batara Sianturi mengatakan, “Citi Indonesia menyambut baik kerjasama PT. Ashmore Asset Management Indonesia untuk memperluas diversifikasi pengelolaan aset bagi nasabah.

Selaras dengan misi Citi yaitu enable growth and economic progress, kami optimis kerjasama ini dapat memberikan manfaat yang optimal bagi nasabah dan memperkuat perkembangan industri wealth management di Indonesia”.

.
.

Lanjut ke halaman 2


Citi berkomitmen kuat dalam memberikan solusi investasi bagi nasabah dan secara konstisten mengadakan serangkaian edukasi tentang produk, pergerakan dan perkembangan pasar, serta pengetahuan yang komprehensif sehingga naabah dapat mengambil keputusan terabik dalam pengelolaan aset bersama Citi.

Citi Indonesia dan PT Ashmore Asset Management perluas diversifikasi pengelolaan aset Nasabah
Chief Executive Officer Citi Indonesia, Batara Sianturi

Arif Cahyadi Wana, director of PT. Ashmore Asset management Indonesia menungkapkan ” bersama Citi Indonesia, kami memiliki komitmen untuk memajukan industri wealth management melalui keunggulan produk kami dan serangkaian edukasi yang dilaksanakan bagi nasabah dan publik.

Kemitraan dengan Citi Indonesia sebagai bank berskala global yang beroperasi di Indonesia memberikan potensi besar bagi Ashmore untuk mingkatkan pangsa pasarnya. Melalui produk reksa dana Ashmore Progresif Nusantara, nasabah Citi Indonesia akan mendapatkan alternatif investasi di kelas aset saham dan imbal hasil investasi secara optimal dalam jangka panjang.

Harysa Prasetyo selaku head of retail banking Citi Indonesia menyambut gembira kerjasama Citi Indonesia dengan Ashmore ini, dan mengungkapkan “Selama lebih dari 15 tahun Citi Indonesia telah melayanai nasabah melalui keunggulan layanan wealth management  yang dimiliki, utamanya dengan mengedepankan prinsip kehati-hatian. Dengan menunjukan komitmennya yang tinggi di Indonesia, Ashmore telah membuktikan konsistensi dalam kinerja yang baik sehingga kami optimis kerjasama ini dapat semakin mebuka kesempatan bagi nasabah kami dalam meningkatkan pertumbuhan aset yang dimiliki”.


Harysa Prasetyo selaku head of retail banking Citi Indonesia
Exit mobile version