Site icon LensaUtama

Chery J6 Modifikasi, SUV Listrik Jadi Kanvas Kreativitas di Ajang J6 Festival 2025

Chery J6 Modifikasi

Bogor – Dunia otomotif Tanah Air kembali diramaikan oleh gebrakan dari PT Chery Sales Indonesia (CSI) yang menggelar ajang Chery J6 Modifikasi dalam rangkaian J6 Festival 2025 di Jeep Station Indonesia, Megamendung, Bogor, Sabtu (8/11/2025).

Dari ratusan peserta yang mendaftar, panitia memilih 15 mobil Chery J6 terbaik untuk tampil dalam puncak acara bertajuk “The EVolve Explorer”, menampilkan beragam karya modifikasi penuh inovasi dan gaya.

Ajang Chery J6 Modifikasi menjadi wadah bagi pemilik SUV listrik Chery J6 untuk mengekspresikan kreativitas mereka melalui berbagai konsep. Para peserta menghadirkan modifikasi dengan tema yang beragam mulai dari tampilan minimalis elegan hingga off-road ekstrem yang siap menembus medan berat.

Melalui kegiatan ini, Chery ingin membuktikan bahwa kendaraan listrik bukan hanya ramah lingkungan, tetapi juga memiliki potensi besar sebagai kendaraan gaya hidup modern dan petualang.

Kami ingin mewadahi pemilik J6 untuk berkreasi, mulai dari tampilan sporty hingga ubahan yang menegaskan ketangguhan mobil ini ujar Rifkie Setiawan, Head of Brand & Marketing Department PT Chery Sales Indonesia.

Dalam kontes Chery J6 Modifikasi, peserta bebas melakukan ubahan baik dari sisi estetika maupun fungsionalitas. Beberapa karya menonjol dengan cat baru, wrapping unik, roof rack, ban all-terrain, bumper baja, hingga lampu tambahan untuk kebutuhan petualangan.

CSI juga mendukung modifikasi resmi dengan menyediakan 13 item aksesori original yang bisa dibeli di jaringan diler Chery seluruh Indonesia tanpa menghanguskan garansi kendaraan.

Rifkie menegaskan bahwa kegiatan ini bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga bentuk apresiasi kepada komunitas pengguna J6 yang semakin berkembang pesat di Indonesia.

Dari 15 finalis terbaik, tiga mobil modifikasi terpilih akan dinobatkan sebagai pemenang utama. Mereka memperebutkan total hadiah sebesar Rp150 juta.

Menariknya, juara pertama dan kedua juga mendapat kesempatan istimewa berangkat ke Tiongkok untuk menghadiri Beijing Auto Show, pameran otomotif terbesar di Asia, sekaligus melihat langsung inovasi terbaru Chery di booth resminya.

Salah satu karya yang menyita perhatian juri adalah Jiro, hasil modifikasi milik Arif Yuniar Firdaus, dengan tema “Crafted for Comfort, Engineered for the Wild.”

Jiro tampil elegan sekaligus tangguh dengan ubahan pada bumper depan dan belakang yang lebih kokoh, lampu tambahan untuk kondisi ekstrem, serta side storage, roof rack, double roof box, dan custom hood grille.

Interiornya pun tak kalah mewah dengan jok pijat elektrik dan sistem hiburan premium, menciptakan kenyamanan ekstra bagi pengemudi.

Selain Jiro, ada juga Camprover, karya modifikasi bergaya fungsional untuk penggunaan harian dan perjalanan keluarga. Mobil ini mengusung velg 17 inci Black Rhino Voll Brois, ban Yokohama Geolandar 245/65 R17, serta steel bumper tambahan dan custom sticker design.

Gaya Chery J6 Modifikasi Camprover menggabungkan kekuatan dan keindahan, menjadikannya kendaraan serbaguna yang ideal untuk aktivitas urban maupun petualangan akhir pekan.

Exit mobile version