Site icon LensaUtama

Lomba Mewarnai Di RPTRA Cempaka

LensaUtama.com – RPTRA (Ruang Publik Terpadu Ramah Anak) Cempaka memang menjadi tempat untuk memafsilitasi anak-anak untuk melakukan kegiatan, Minggu (26/3) RPTRA Cempaka dipenuhi anak-anak yang antusias mengikuti lomba mewarnai yang dia adakan oleh pengelola tempat. Acara tersebut juga sekaligus untuk peresmian taman tersebut. RPTRA Cempaka Raya atau disebut juga Taman Ahok ini diresmikan pada 14 Februari 2017 oleh Basuki Tjahaja Purnama atau biasa di sebut Ahok.

Kurang lebih 300 peserta yang mengikuti lomba. Selain lomba mewarnai, ada juga pencak silat, marawis dan juga bazzar yang memeriahkan acara di minggu pagi tersebut. “Acara ini diselenggarakan untuk lebih mengenaklan RPTRA ke masyarakat luas” Ujar Ira sebagai panitia pelaksana.

Exit mobile version