Site icon LensaUtama

Marc Marquez Sebut Alex Marquez Jadi Pesaing Utama di MotoGP 2026

Marc Marquez

lensautama – Marc Marquez mengungkapkan pandangannya terkait persaingan di MotoGP 2026. Sebagai juara bertahan, pembalap berjuluk The Baby Alien itu menilai pesaing terberatnya justru datang dari orang terdekat, yakni Alex Marquez, adik kandungnya sendiri.

Pernyataan tersebut disampaikan Marc Marquez saat diwawancarai Sky Italia. Ia menyebut penilaiannya didasarkan pada hasil klasemen akhir musim sebelumnya.

“Yang pertama adalah Alex, saudara saya. Dia finis kedua tahun lalu, jadi saya akan menjawab berdasarkan klasemen” ujar Marc Marquez.

Dengan pernyataan tersebut, Marc secara implisit menempatkan nama Francesco ‘Pecco’ Bagnaia dan Marco Bezzecchi sebagai pesaing berikutnya dalam perburuan gelar juara dunia MotoGP musim 2026.

Marc Marquez mengakui Bagnaia tetap menjadi ancaman serius. Pembalap Ducati tersebut merupakan juara dunia dua kali dan menunjukkan performa impresif, termasuk meraih kemenangan ganda di MotoGP Jepang. Selain itu, Marc juga menyoroti perkembangan signifikan tim Aprilia, yang menutup musim lalu dengan hasil terbaik bersama Marco Bezzecchi.

Diketahui, Bezzecchi menjadi pembalap dengan raihan poin terbanyak pada paruh kedua MotoGP 2025, sebuah catatan yang memperkuat posisinya sebagai penantang gelar musim ini.

Sementara itu, Pedro Acosta tampil sebagai pembalap KTM terbaik dengan finis di atas Bagnaia, yang harus puas menempati posisi kelima klasemen akhir MotoGP 2025.

Menghadapi musim baru, Marc Marquez menyadari tekanan akan semakin besar. Ia menyebut target meraih gelar juara dunia kedelapan akan datang dengan ekspektasi tinggi, terutama karena ia kini membela tim terbaik dengan motor paling kompetitif di grid.

“Jika mengenakan seragam merah, Anda harus berjuang untuk meraih gelar. Kamu berada di tim yang telah menang dalam beberapa tahun terakhir, semuanya ada di tanganmu” tutur Marc Marquez, merujuk pada Ducati.

Meski demikian, Marquez menegaskan komitmennya untuk memulai musim dengan performa terbaik sejak awal, sembari tetap realistis menghadapi dinamika persaingan.

“Saya akan mencoba menjalani musim terbaik sejak awal, tetapi selalu siap menghadapi apa pun yang mungkin terjadi. Para pesaing kita sudah banyak berkembang” pungkasnya.

Dengan persaingan yang semakin ketat dan banyak pembalap muda berbakat bermunculan, MotoGP 2026 diprediksi menjadi salah satu musim paling kompetitif dalam era modern, dengan Marc Marquez kembali menjadi pusat perhatian.

Exit mobile version